Prodi Sistem Informasi Universitas Putera Batam menyelenggarakan Seminar Konsep Pengelolaan Bisnis Berbasis OLTP dan OLAP


Kegiatan seminar ini dilaksanakan oleh Program Studi Sistem Informasi Universitas Putera Batam pada tanggal 11 Feberuari 2017 dengan manampilkan narasumber Bapak Muhamad Rashid Rido, S,Kom., M.SI. dan Bapak Andi Supriadi Chan S.Kom., M.Kom. dan  diikuti oleh 115 orang mahasiswa dari berbagai program studi Universitas Putera Batam.

Tujuan utama kegiatan ini meliputi sosialisasi pemahaman implementasi teknologi sistem informasi bagi mahasiswa sehingga dapat membangkitkan jiwa entrepreneurship bagi kalangan mahasiswa dalam tata kelola bisnisnya dengan memanfaatkan teknologi sistem informasi.

Dalam seminar ini membahas kolaborasi contoh dan aplikasi OLTP ( On-Line Transaction Processing ) dan OLAP ( On-Line Analytical Processing ) yang dapat dilakukan secara mobile.

Berdasarkan hasil diskusi dalam seminar dapat dilihat bahwa masih banyak dari peserta yang sebenarnya telah memiliki alat teknologi sistem informasi, namun belum digunakan untuk kegiatan yang bisa mendatangkan keuntungan dalam dunia bisnis. Sehingga diharapkan dengan adanya seminar ini tingkat kematangan dalam tata kelola teknologi sistem informasi kearah yang lebih baik. (AMZ)

Kerja Sama