Memorandum of Agreement antara Universitas Putera Batam dengan SSTC Institute of Singapore


Dalam rangka peningkatan kualitas dan kuantitas kapasitas layanan Tri Dharma Perguruan Tinggi, maka Universitas Putera Batam senantiasa menjalin kerjasama dengan berbagai mitra perusahaan atau institusi pendidikan. baik di dalam maupun luar negeri.  Belum lama ini, Universitas Putera Batam menandatangani MOA atau Memorandum of Agreement dengan SSTC (Social Sciences Technology Commerce)  Institute of Singapore. pada hari Sabtu, 10 September 2016, pukul 10.00 WIB bertempat di Auditorium Kampus Universitas Putera Batam.

MOA ditandatangani oleh Rektor Universitas Putera Batam, Ibu Nur Elfi Husda, S. Kom., M.SI, dan Academic Executive Director SSTC (Social Sciences Technology Commerce) Institute of Singapore, Mr. Emil Dereinda. Acara penandatanganan MOA itu disaksikan oleh 1653 mahasiswa baru  Universitas Putera Batam dalam acara Pengenalan Perkuliahan dan Kampus Tahun Akademik 2016/2017.

SSTC (Social Sciences Technology Commerce) Institute of Singapore menjalin kerjasama dengan Universitas Putera Batam  dalam program student exchange atau pertukaran mahasiswa. Pada kesempatan itu, SSTC (Social Sciences Technology Commerce) Institute of Singapore mensosialisasikan program yang ditawarkan serta menyampaikan materi mengenai ilmu pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan pada era masyarakat global ini. (MYG)

Kerja Sama