Eco Green UKM Kerohanian Buddha Universitas Putera Batam


Dalam rangka memperingati HUT RI ke-71, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kerohanian Buddha Universitas Putera Batam (UPB) mengadakan kegiatan “Eco Green” pada tanggal 17 Agustus 2016 di Hutan Lindung Tanjung Riau – Batam dari jam 09.00 WIB s.d. 13.00 WIB yang dihadiri oleh 80 orang yang terdiri dari mahasiswa UPB dan anggota Ehipassiko Family Club (EFC).

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan 17 Agustus 1945 yang dipimpin oleh MC (Erni Santi). Acara dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ketua Panitia (Andreas Chufan), Perwakilan Pengurus Hutan Lindung Tanjung Riau (Yudi), dan Ketua Ehipassiko Family Club (Li Ming). Setelah itu, peserta dibagi menjadi kelompok dan masing-masing kelompok dipimpin oleh panitia. Sebelum menuju lokasi penanaman pohon, acara dilanjutkan dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Ketua UKM Buddha (Liana Novita) dan mengingatkan kembali kepada peserta untuk selalu berhati-hati selama proses penanaman pohon. Pada jam 10.00 WIB, proses penanaman pohon sebanyak 125 pohon dimulai dengan pengangkatan pohon menuju lokasi penanaman, pengalian lubang, penanaman pohon, dan sampai tahap penyiraman. Peserta sangat antusias selama proses penanaman pohon. Proses penanaman pohon selesai pada jam 12.00 WIB. Acara diakhiri dengan makan siang bersama dan foto bersama.

Panitia menyampaikan terima kasih kepada peserta, EFC, dan pengurus hutan lindung karena berkat partisipasi, kerja sama, dan bantuan yang diberikan, acara eco green ini berjalan dengan lancar dan sukses. Dengan terlaksananya kegiatan ini, panitia berharap peserta dapat mempelajari cara melakukan penanaman, meningkatkan kebersamaan dan kekompakkan dalam melestarikan lingkungan alam serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan terutama terhadap kota Batam. (DKW)

Kerja Sama